Respon Cepat, Gubernur Sulsel Salurkan Buffer Stok Logistik untuk Korban Kebakaran di Bulukumba

    Respon Cepat, Gubernur Sulsel Salurkan Buffer Stok Logistik untuk Korban Kebakaran di Bulukumba

    BULUKUMBA - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan bergerak cepat dalam menyalurkan bantuan untuk korban yang terkena musibah kebakaran di Kabupaten Bulukumba.

    Hal itu atas respon cepat Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman. Bantuan itu disalurkan oleh BPBD Provinsi Sulawesi Selatan melalui BPBD Kabupaten Bulukumba, Senin (25/7/2022).

    Dari laporan Pusdalops BPBD Kabupaten, sebanyak 2 unit rumah mengalami kebakaran di Jalan Bete-Bete, Kelurahan Ela-Ela, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba, Minggu malam, 24 Juli 2022.

    Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan, “Bantuan buffer stok logistik BPBD Provinsi Sulsel telah disalurkan oleh BPBD Kabupaten untuk korban terdampak kebakaran di Jalan Bete-Bete, Kelurahan Ela-Ela, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba, ” ujarnya.

    Dirinya berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat untuk korban yang terdampak musibah kebakaran.

    Dari musibah itu, 1 orang mengalami luka dan 1 orang yang meninggal dunia. 

    "Innalillahi Wainnailaihi Rojiun, Kita juga menyampaikan duka cita terhadap satu orang warga yang meninggal dunia, ” tuturnya.(***)

    makassar sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    SDP Disbudpar Sulsel Datangkan ADS International...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Tidak Kompak : Kerugian Politik Warga Pessel Pasca Pemilu 2024
    Taubat Ekologis: Upaya Bersama Menyelamatkan Hutan dan Mencegah Bencana di Sumatera Barat
    Selalu Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Kembali Kunjungi Kampung Pagaleme 

    Ikuti Kami